Warta Bola | Portal Berita Terpercaya - Sukses Olympique Lyon dalam laga perdana Ligue 1 musim 2013 - 2014 dapatkan tiga angka saat kalahkan tim papan bawah Sochaux menjadikan skuad Remi Garde kini optimis dapat menjadi pesaing utama tim mapan finansial seperti Paris st Germain , AS Monaco dan Olympique Marseille untuk berebut gelar musim ini.
Pelatih muda 44 tahun itu katakan skuad Olympique Lyon sudah dapatkan kepaduan dalam menyerang dan bertahan. Skor akhir 3 - 1 menjadi permulaan terbaik untuk Olympique Lyon beber Remi Garde dalam lamen resmi klub kemarin. Laga babak pertama jala Olympique Lyon sudah jebol oleh pemain Sochaux Ryad Boudebouz lewat sepakan mulus yang cepat.
Tapi pertengahan babak pertama Lyon sukses samakan skor dari Yassine Benzia yang maksimalkan umpan Maxime Gonalons. Lyon berbalik unggul usai Alexandre Lacazette sukses jebol jala Sochaux untuk kali kedua sebelum jeda.
Gelandang yang di isukan akan gabung Arsenal , Yoann Gourcuff melengkapi gol terakhir Lyon di babak kedua. Walau Souchaux juga memiliki banyak peluang bagus skor tidak ubah sampai wasit meniup panjang peluit akhir laga.
sumber : goal.com
editor : Hengky
0 komentar:
Posting Komentar