Selasa, 02 September 2014

Warta Bola | Portal Berita Terpercaya

Latihan bersama (latber) Cileungsi Enterprise yang rutin digelar setiap Jumat, pasca Idul Fitri lalu terus saja ramai dikunjungi para kicaumania Cileungsi dan sekitarnya. Seperti pada Jumat ini (29/8/2014), para juri Cileungsi Enterprise dikagetkan dengan sosok pemain anyar yang benar-benar baru di dunia lomba burung berkicau.

Murai Batu Ababil

Tak pelak, aksi dahsyatnya itu menggerkan Latberan Cileungsi Enterprise ketika itu. Semua juri memberikan benderanya kepada Ababil diakhir pertandingan. Alhasil, Ababil mengalahkan lawan-lawannya yang tangguh yang kerap berlatih di tempat itu. Ababil yang notabenenya baru kali pertama mengikuti latihan bersama itu, menjadi juara mutlak dengan peringkat pertama di Kelas Murai Batu Mega Bintang siang itu.

Anto ketika dikonfirmasi MediaBnR.com mengakui senangnya bukan kepalang. Meski hobi burung kicau telah lama ia lakoni, namun untuk urusan lomba ini ia akui baru pengalaman pertama mengikutsertakan burung murai batunya yang ia rawat sejak beberapa bulan lalu, “Alhamdulillah, mungkin ini rezeki saya, baru pertama ikut latberan, Ababil langsung juara pertama, dengan aksinya yang dahsyat moncer di gantangan. Awalnya cuma iseng mau latih mental Ababil, karena sudah hampir empat bulan ini saya rawat pasca mabung. Tapi waktu saya gantung di pohon sebelum main, Ababil kelihatannya sudah ok untuk turun, jadi langsung saja saya daftar ikut latberan ini,” kata Anto sambil tersenyum senang.

Dalam latberan kali ini seperti biasanya, Kelas Pleci dan Lovebird cukup banyak diminati para kicaumania Cileungsi. Hal itu tampak terlihat penuh digantang. Begitu juga pada kelas-kelas lainnya, meski tidak full gantangan, namun cukup meriah pada gelaran Jumat siang itu.

0 komentar: